Postingan

Menampilkan postingan dengan label masjid agung

Grebeg Sepasangan Gunung Tandai Puncak Maulud di Masjid Agung Surakarta

Gambar
Gunungan setri dan jaler menjadi rebutan warga dalam puncak hari besar keagamaan Maulid Nabi Muhammad di Masjid Agung, Sabtu (08/10/2022). Tema : Budaya | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti "Dan ini dalam rangka syiar Islam seperti yang diajarkan wali songo," __Terang Pengageng Parentah Keraton Surakarta, KGPH Dipokusumo. SOLO- Memperingati hari besar keagamaan Maulid Nabi Muhammad digelar tradisi grebeg di halaman masjid Agung Surakarta, Sabtu (08/10/2022). Acara yang rutin digelar Keraton Surakarta sebagai tanda rasa syukur raja keraton dan abdi dalem. Hal ini disampaikan  Pengageng Parentah Keraton Surakarta, KGPH Dipokusumo. "Dan ini dalam rangka syiar Islam seperti yang diajarkan wali songo," terangnya. Dan momentum rasa syukuran kepada Gusti Allah dan Kanjeng Nabi Muhammad. Ditambah, Karaton Surakarta ini sebagai pewaris Mataram Islam. Lantas tradisi waktu dulu ada 12 pasangan gunungan yang diartikan 12 rabiul awal. 

Pelaksanaan Ibadah Masjid Agung Kembali Digelar Malam Puasa Dengan Dua Niat Jumlah Rekaat

Gambar
Shalat tarawih di Masjid Agung, Kota Solo beberapa hari lalu. Tema : Ramadhan | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti SOLO- Pelaksanaan bulan Ramadhan telah disiapkan Masjid Agung, Solo. Pihak takmir memfasilitasi dua niat jumlah rekaat jamaah. Hal ini disampaikan Sekretaris Takmir Masjid Agung Solo, Abdul Basid Rochmad. "Jemaah yang berniat melaksanakan Salat Tarawih 11 rekaat dan 23 rekaat," terangnya, Minggu (03/04/2022). Sedangkan khusus untuk shalat witir 11 rekaa, pihaknya telah menyediakan imam khusus. Pihaknya mempersilahkan bagi yang 23 rekaat mengikuti langsung satu malam 1 juz Al Quran. Pelaksanaan ibadah masih menerapkan protokol kesehatan ketat. "Jemaah tidak kami batasi, tapi shaf nya oleh Satgas Covid masih harus berjarak," terangnya. Ia menerangkan kalau jemaah masih diwajibkan memakai masker saat melaksanakan Salat Tarawih. Begitu juga shaf salat juga masih diberi jarak sekitar 1 m. Pria yang kerap disapa