Angin Puting Beliung Merusak Atap Ratusan Rumah di Delapan Desa, Kapolres : Ada Relawan Meninggal Tersengat Listrik
Tower komunikasi menimpa rumah warga setelah diterjang angin puting beliung. Tema : Bencana | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti "Kemarin terjadi angin puting beliung di 8 desa Kecamatan Bulu. Dan korbannya materi dan ada salah satu relawan yang meninggal tersengat aliran listrik," __Terang Kepala Desa Bulu, Widodo, Senin (02/01/2023). SUKOHARJO- Angin kencang disertai hujan mengakibatkan ratusan rumah mengalami rusak atapnya. Peristiwa ini terjadi di wilayah kecamatan Bulu, Sukoharjo. Sedangkan ini disampaikan Kepala Desa Bulu, Widodo, Senin (02/01/2023). "Kemarin terjadi angin puting beliung di 8 desa Kecamatan bulu. Dan korbannya materi dan ada salah satu relawan yang meninggal tersengat aliran listrik," terangnya. Banyak relawan ikut melakulan evakuasi pohon tumbang, tiang listrik di jalan serta perbaikan rumah. Atas kejadian awal tahun ini, warga sekitar wilayah juga ikut membantu. Secara terpisah, tower provider den