GRP 08 Aksi Melukis Prabowo di Kain Batik Dukung Capres 2024, Klaim Relawan Jokowi Bergabung

Relawan GRP aksi melukis wajah Prabowo Subianto.

Tema : Politik | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Kami melukis wajah pak PS di kain batik, juga simbol logo Gerakan Rakyat untuk Prabowo," __Tandas Adhin kordinator relawan GRP 08 disela sela aksi, Kamis (01/06/2023).

SOLO- Aksi melukis wajah tokoh politis Prabowo Subianto dilakukan 40 orang. Sedangkan ini sebagai bentuk dukungan untuk Calon Presiden (Capres) 2024. Setidaknya ini disampaikan Adhin kordinator relawan GRP 08 disela sela aksi, Kamis (01/06/2023).

"Kami melukis wajah pak PS di kain batik, juga simbol logo Gerakan Rakyat untuk Prabowo," tandasnya.

Acara digelar di Kopi Puspa, Jalan Sidoluhur, Solo dalam memperingati Hari lahir Pancasila. Selanjutnya, relawan ini dari kalangan milenial. Lantas, inisiator aksi mengklaim sejumlah sukarawan Joko Widodo (Jokowi) bergabung dengan organisasi yang dipimpinnya.

"Kami melakukan gerakan yang anggotanya adalah dulu milenialnya yang mendukung Pak Jokowi. Termasuk Projo dan Jokowi Mania dan yang sejak awal mendukung Pak Prabowo," imbuh dia.

GRP 08 ini merupakan wadah atau organisasi baru sukarelawan pendukung Prabowo. Bahkan tidak berhubungan dengan 15 organisasi sukarelawan Jokowi Gibran. Yang sebelumnya menyatakan dukungan kepada Prabowo di Angkringan Omah Semar Jajar, Laweyan.

"Ini perdana, dan harapan kami ini bisa meng-Indonesia. Artinya GRP tidak hanya di Solo, tetapi bisa menjadi gerakan nasional. Angka 08 itu sudah dari pusat," jelasnya.

Semua relawan ini mendukung Prabowo sekaligus setelah melukis melakukan deklarasi. Dalam hal ini mendukung Prabowo Subianto. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024