Timnas U-23 Matangkan Strategi Pasca Laga Turkmenistan Versus Taipei
Latihan Timnas Indonesia U-23 di Stadion Sriwedari Solo.
"Turkmenistan tampil sangat kuat. Taipei juga sangat bagus," __Terang Bek Timnas, Elkan Baggott.
SOLO- Timnas Indonesia U-23 matangkan strategi melawan Taipei U-23, Sabtu (09/09/203) besok. Dalam hal ini pertandingan kualifikasi AFC Championship 2023. Untuk hal ini Bek Timnas, Elkan Baggott kalau tim lawannya berat setelah melihat kemarin malam.
"Turkmenistan tampil sangat kuat. Taipei juga sangat bagus," terangnya.
Menurutnya, Taiwan U-23 akan berlaga akhir pekan ini dinilai berat. Meski kalah dari Turkmenistan 0-4 di Stadion Manahan malam kemarin. Da. bermain dengan sangat bagus.
"Jadi kedua tim bakal jadi pertandingan yang berat," jelasnya.
Melihat lawannya nanti, Bek tengah The Blues (Ipswich Town) itu mengungkapkan taktik bermain. Pelatihnya, Shin Tae-Yong mempertajam di bagian set piece (tendangan bola mati). Namun itu semua harus dalam keadaan fit.
"Kemarin kita sudah main internal match. Tim sudah sangat fit," katanya.
Elkan menegaskan bahwa kompetisi AFC U-23 adalah kompetisi yang penting bagi Indonesia. Sehingga, target lolos ke putaran final AFC U-23 2024 Qatar adalah target yang realistis. Ia optimis squad Garuda Muda mampu melewati babak kualifikasi.
"Kami memiliki banyak pemain kuat, banyak dari kami yang berpengalaman di level senior, tidak hanya saya. Jadi, kami ingin menang disini, kami ingin lolos ke putaran final," terangnya.
Setelah menghadapi Taiwan, Indonesia dijadwalkan bertemu Turkmenistan pada laga pamungkas, 12 September 2023. Bahkan bek ini kaget tiket laga timnas ludes terjual sehingga akan menampilkan permainan terbaiknya. (*)
Komentar
Posting Komentar