Lari Bertaraf Internasional SHA Run Solo Rute Haritage Digelar September

SHA Foundation bersama Dispora Solo di Balaikota Solo.

Tema : Olahraga | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Kami memberi hadiah yang cukup besar, dimana hadiah itu lebih besar daripada event event skala nasional yang ada," __Tandas Direktur Pemasaran PT. SHA Solo Aris Nuryanto.

SOLO- Kompetisi lari bertaraf internasional akan digelar bulan September 2023. Selanjutnya event ini bertajuk SHA Run for Solo 2023 dengan rute Kota Solo. Sedangkan ini disampaikan Direktur Pemasaran PT. SHA Solo Aris Nuryanto. 

"Kami memberi hadiah yang cukup besar, dimana hadiah itu lebih besar daripada event event skala nasional yang ada," tandasnya.

Tidak hanya pelari tapi pengantar atlet ini bisa melakukan wisata. Entah itu kuliner, kunjungan hotel. Selain itu, tujuan ini untuk mendobrak sport tourism di Kota Solo.

"Karena target banyaknya itu dari peserta luar kota Solo," tandasnya.

Selanjutnya acara ini dilaksanakan SHA Foundation bersama Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Solo.Para peserta nantinya akan melintasi rute jalanan di Kota Solo. Mulai dari Stadion Manahan, jalur utama di Jalan Slamet Riyadi.

"Kemudian menuju beberapa wilayah heritage milik Solo. Berlanjut lewat Stasiun Balapan hingga kembali lagi ke Stadion Manahan," jelasnya.

Dengan semangat "Solo Heritage Amazing Run", kompetisi ini diharapkan bisa semakin memperkuat citra Solo. Dalam hal ini sebagai kebudayaan berbasis kreatif. Termasuk trigger bagi masyarakat kalau Solo mempunyai icon-icon olahraga bertaraf internasional.

"Kami yakin SHA Run for Solo 2023 mampu menjadi event tahunan yang menarik antusiasme pecinta lari di Indonesia," kata Project Director SHA Run for Solo 2023 Rindrapuri.

Lomba lari ini sendiri menargetkan jumlah peserta sebanyak 5.000 pelari. Mereka nantinya akan bersaing dalam empat kategori. Di antaranya 5K umum, 5K pelajar, 10K dan 21 half marathon. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024