Rencana Kerjasama Gencarkan Promosi Taman Satwa Solo Safari, Gibran Bakal Gandeng PT KAI

Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka usai menghadiri Rapat Paripurna di Gedung DPRD Solo beberapa waktu lalu.

Tema : Wisata | Penulis : Agung Huma | Foto : Dokumen Istimewa | Pengunggah : Elisa Siti

"Kalau PT KAI dari dulu banyak kerja sama dengan tempat-tempat seperti Jatim Park dan lain-lain ya, nah ini gantian Solo Safari," __Ucap Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka, Jumat (04/02/2023).

SOLO- Kolaborasi berbagai pihak bakal dilakukan Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Salah satunya dengan PT KAI untuk menggencarkan promosi wisata satwa Solo Safari. 

"Kalau PT KAI dari dulu banyak kerja sama dengan tempat-tempat seperti Jatim Park dan lain-lain ya, nah ini gantian Solo Safari," ucapnya, Jumat (04/02/2023).

Ia melihat rencana PT KAI yang menawarkan slot promosi kereta api. Ditambah, pengalaman kerja sama dengan tempat-tempat wisata satwa seperti Jatim Park. Bisa juga dipromosikan Kereta Panoramic untuk tujuan Kota Solo.

"Mungkin nanti bisa dipromosikan, termasuk Panoramic," ujarnya kepada awak media.

Terpisah, dukungan hal itu disampaikan Executive Vice President (EVP) PT KAI Daop 6 Yogyakarta Agus Dwinanto Budiadji. Salah satu promo itu antara lain berupa slot promosi di kereta api. Apalagi selama ini kereta api merupakan salah satu gerbang wisata.

"Penumpang kereta api yang memiliki boarding pass dapat promo tertentu dari Solo Safari. Biasanya kan di tenant-tenant yang lain," katanya. 

Slot promosi untuk Solo Safari itu, lanjut Agus, dimungkinkan untuk ditawarkan kepada penumpang kereta. Diantaranya, Kereta Argo Lawu dan Kereta Argi Dwipangga, serta Kereta Rel Listrik (KRL). (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024