Resmi Dibuka Asean Para Games XI 2022, Wapres : Ajang Istimewa Bermakna Keseteraan

Kontingen Indonesia diantara peserta acara seremoni ASEAN Para Games XI 2022 di Stadion Manahan Solo, Jum'at (30/07/2022).

Tema : Olahraga | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Asean Para Games ini ajang istimea dan sumber isnpirasi atas makna kesetaraan," __Jelas Wakil Presiden KH Ma'aruf Amin.

SOLO- Wakil Presiden KH Ma'aruf Amin secara resmi telah membuka Asean Para Games XI di Kota Solo. Hal ini ditandai peluncuran Logo event ini berupa tokoh wayang rojo molo. Dalam kesempatan ini, ia mengatakan even ini ajang istimewa dan sumber insipirasi atas makna kesetaraan.

"Asean Para Games ini ajang istimea dan sumber isnpirasi atas makna kesetaraan," jelasnya.

Selain itu, atletnya berjuang membawa nama bangsa. Dalam hal ini mengukir prestasi dan kuat dalam mengarungo hambatan yang dihadapi. Selanjutnya ia mengucapkan selamat datang bagi negara peserta di Indonesia.

"Berterimakasih kepada Gubenur Jawa Tengah ganjar Pranowo dan jajarannya dan Walikota solo Gibran Rakabuming Raka. Atas kerja keras dalam menjadi tuan rumah dan menyiapkan penyelenggaraannya," ucapnya.

Tampilan logo Rojomolo setelah dibuka Wakil Presiden KH Ma'aruf Amin.

Riwayat kota solo sebagai tuan rumah PON 1 pada tahun 1948 memiliki keramahan dan kaya kebudayaan. Dan ini menjadi alasan dipilih kota ini menjadi tuan rumah. Ia berhafap semua atlit semangat berjuang berkompetisi secara sportif 

"Tahun ini menjadi tuan rumah Asean Para Games ke dua setelah ajanag para game ke 6," tandasnya.

Sebelumnya, Walikota Solo Gibran Rakabuming naik kuda menuju panggung dalam memberikan sambutan. Dengan kostum menyerupai Raja Keraton Surakarta. Ia menyampaikan terimakasih semua kementrian terlibat. 

"Luar biasa gotong royongnya, luar biasa," jelasnya.

Tampilan Wakil Presiden KH Ma'aruf Amin dalam sambutan.

Sesuai dengan hastag saving for quality sehingga bersama meraih prestasi. Dengan begitu penyelenggaraan ini untuk menunjukan semangat atlit disabilitas dan sportifitas. 

Sambutan juga disampaikan Sekretaris Jenderal ASEAN Para Sports Federation (APSF) Senior Colonel Wandee Tosuwan. Lantas ia memberikan apresiasi terhadap pemerintah Indonesia, Kemenpora, INASPOC, NPC Indonesia serta masyarakat Solo atas usahanya menyelenggarakan event ASEAN Para Games (APG) XI 2022. Bahkan ini juga disampaikan secara virtual oleh presiden APSF Osoth Bhivilai.

Sementara itu, atlet prestasi Indonesia menyulut api obor Asean Para Games. Sekaligus lagu Asean Para games oleh Nella kharisma. Berikut disusul aksi kembang api sebagi penutup acara pembukaan. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Wapres Terpilih Gibran Pilih India Untuk Belajar Makan Siang Gratis Efektif