Posko Mudik Aman dan Sehat Dikunjungi Sandiaga Uno
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno. Dia bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, mengecek posko di Terminal Tirtonadi Solo.
"Terminal Tirtonadi Solo ini memiliki tagline ‘Bukan Terminal Biasa’ memiliki fasilitas publik," __Kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno.
SOLO- Posko mudik aman dan sehat di Kota Solo mendapat kunjungan, Jum'at (28/04/2022). Seperti Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno. Dia bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, mengecek posko di Terminal Tirtonadi Solo.
"Terminal Tirtonadi Solo ini memiliki tagline ‘Bukan Terminal Biasa’ memiliki fasilitas publik," katanya.
Dimana tidak sekadar untuk menaikkan atau menurunkan penumpang tapi multifungsi. Ada hiburannya juga seperti live music dan kulinernya di lantai 2. "Ini seru banget bukan terminal biasa,” katanya.
Posko dari Kemenparekraf itu tersebar di 15 titik mulai dari Lampung hingga Jawa Timu. Ini salah satunya di Tirtonadi Solo. Posko Mudik Aman & Sehat #diIndonesiaAja tersebut dibuat Kemenparekraf melalui Deputi.
"Bidang Industri dan Investasi bersama Deputi Bidang Pemasaran berkolaborasi dengan Kementerian Perhubungan, Enesis Group, Xplorin, dan Traveloka," tandasnya.
Pihaknya berharap Posko mudik #diIndonesiaAja dapat menjadi tempat relax corner. Atau dikatakan tempat peristirahatan para pemudik sebelum melanjutkan perjalanannya. Saat Sandiaga mengecek posko, ada pertunjukan live music dari Endank Soekamti, grup pop punk asal Yogyakarta. Tampilan Endank Soekamti itu disambut meriah pemudik yang kebetulan baru turun di Terminal Tirtonadi Solo.
Dalam sidak tersebut, selain didampingi Wali Kota Solo Gibran Rakabuming, Direktur Destinasi Pariwisata BPOB Agustin Peranginangin, Plh. Direktur Keuangan, Umum dan Komunikasi Publik- BPOB Yusuf Hartanto, Kepala Terminal Tirtonadi Joko Sutriyanto, Ketua Yayasan Enesis, Elkana Lewerisa, serta Brand Manager Antis Indonesia: Tegar Baskoro.
Sementara itu arus mudik di Terminal Tirtonadi sudah terlihat sejak Kamis (28/4/2022) lalu dengan peningkatan mencapai 20-30 persen. (*)
Komentar
Posting Komentar