Sidak Makanan dan Sayuran di Pasar Legi Ditemukan Kandungan Pestisida Hingga Perwarna Tekstil
Petugas tim Loka Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Solo saat mengecek sample makanan. Sekaligus petugas mengambil sample makanan maupun sayuran dalam sidak di Pasar Legi.
Tema : Ekonomi | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti
"Tadi memeriksa bawang merah, cabai rawit, melon, daun bawang, dan tomat. Hasilnya yang bawang merah mengandung pestisida," __ Terang Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Solo, Eko Nugroho Isbandijarso.
SOLO- Pengamatan dan monitoring bahan pangan dilakukan di Pasar Legi Kota Solo, Rabu (20/04/2022). Selanjutnya sampel makanan diambil untuk dilakukan uji laboratorium cepat. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Solo, Eko Nugroho Isbandijarso.
"Tadi memeriksa bawang merah, cabai rawit, melon, daun bawang, dan tomat. Hasilnya yang bawang merah mengandung pestisida," terangnya.
Untuk pewarna tekstil jenis Rhodamin ditemukan sampel kerupuk merah dan kerupuk cleret. Termasuk dua ikan terkandung formalin diantaranya teri nasi dan ikan japo. Adanya bahan berbahaya untuk dikonsumsi tersebut selanjutnya akan dikirim ke laboratorium.
“Kalau hasilnya memang masih di bawah ambang batas berarti masih boleh dikonsumsi, meski disarankan untuk tidak dikonsumsi, " tandasnya.
Harapan dari kegiatan ini maka masyarakat bisa lebih jeli. Dalam hal ini memilih bahan makanan atau makanan yang akan diolah dan dikonsumsi. Petugas dalam inspeksi mendadak tergabung dengan Tim Jejaring Keamanan Pangan Daerah (JKPD) Solo.
"Sekaligus ada tim Loka Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Solo," jelasnya.
Lantas kemasan makanan produksi pabrik masih terlihat baik. Hanya saja ada beberapa bungkus makanan dari produksi rumah tangga rusak. Termasuk ada yang kadaluwarsa. Proses uji lab ini disampaikan Staff BPOM Solo, Diah Hermati. Dalam hal ini kandungan itu bila terjadi penumpukan di tubuh mengakibatkan kangker. (*)
Komentar
Posting Komentar