Merekat Kebersamaan, warga binaan kompak olah daging hewan kurban

Warga binaan mengolah daging kambing di Rutan Kelas 1 Solo untuk dimasak setelah itu.

Tema : Religius | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Ya, istimewa sekali ini. Bisa merasakan daging kurban di dalam penjara," __Ujar Salah seorang warga binaan, Yulianto (45), Minggu (10/07/2022).

SOLO- Momentun perayaan Idul Adha menjadi ajang kebersamaan warga binaan Rumah Tahanan Kelas 1 Kota Solo. Mereka menyembelih dan mengolah daging kurban disela sela menjalani hukuman. Salah seorang warga binaan, Yulianto (45) mengaku senang. 

"Ya, istimewa sekali ini. Bisa merasakan daging kurban di dalam penjara," ujarnya, Minggu (10/07/2022).

Sebagai terpidana kasus pencurian justru bersyukur perayaan Idul Adha. Setidaknya kebersamaan ini ingin dirasakan bersama keluarga. Kendati ditahan, ia bisa menikmati nikmatnya daging kurban. Hal senada juga diungkapkan oleh Sunardi (56). 

"Ya, tahun ini terpaksa masuk penjara karena kasus narkoba. Tidak bisa kumpul bareng keluarga, lumayan bisa mengobati kerinduan dengan kumpul bareng teman-teman disini," katanya. 

Dalam kesempatan itu Kepala Sub Seksi Bantuan Hukum dan Penyuluhan Rutan Solo, Joko Oktavianto mengatakan ada 23 ekor hewan kurban. Jenisnya kambing dengan daging dibagi warga binaan dan warga sekitar rutan. 

"Melalui momentum Idul Adha ini diharapkan mampu lebih merekatkan kebersamaan warga binaan dan petugas di Rutan Kota Solo," ungkapnya. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024