Ibu Kandung Pembuang Bayi Kenal Pria Lewat FB dan Diajak Asusila Karena Kerap Dipukul

Tersangka berinisial VJ (20) dengan barang bukti salah satunya baju yang dikenakan waktu itu.

Tema : Hukum | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Yang bersangkutan melahirkan anaknya dan dimeninggal dunia, setelah dibekap," __Jelas Kepolisian Resort Kota Solo, Komisaris Besar Polisi Iwan Saktiadi. 

SOLO- Ibarat pepatah sudah jatuh tertimpa tangga dialami perempuan VJ (20) asal Nusukan Solo. Lantaran kenalan dengan pria di media sosial FB berujung bermasalah hukum. Setidaknya ini yang disampaikan Kepolisian Resort Kota Solo, Komisaris Besar Polisi Iwan Saktiadi. 

"Yang bersangkutan melahirkan anaknya dan dimeninggal dunia, setelah dibekap," jelasnya.

Ia membekap dikamarnya sendiri karena karena kuatir ketahuan. Selama ini ia tinggal bersama kakaknya karena tidak lagi punya orang tua. Kemudian kehamilanya disembunyikan tanpa ada yang tahu. 

"Bayi yang dikandungnya, dari hubungan seorang pria sejak Desember 2021," ujarnya.

Dari perkenalan ini diajaklah ketemuan di hotel kawasan Banjasari. Beberapa melakukan hubungan intim layaknya pasangan suami istri yang sah. Hanya perlakukan dilakukan pria ini, pada kesempatan pemeriksaan, tersangka mengaku diancam.

"Kalau gak mau diajak (hubungan intim-red), saya dipukul mulut saya. Dan tangan saya juga," terang tersangka.

Tersangka sampaikan pengakuan didepan Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi.

Tindakan yang diulang sebanyak tiga kali selama ingin mengajak hubungan intim di hotel. Namun setelah dirinya hamil justru pria buruh pabrik jas hujan di Palur ini kabur. Setiap kali chat meminta tanggungjawab justru pria ini meminta menggugurkan. 

"Saya cari lewat temannya tidak ada yang tahu. Chat terakhir, alasan dia layat neneknya ke Gunung Kidul. Semenjak itu diblok chat saya dan nomer handpone," tandasnya. 

Alasan tidak siap, menjadi dirinya bingung sehingga memutuskan atas tindakannya. Selama ini ia hidup bersama kakaknya karena kedua orang tuanya meninggal dunia. Yang dilakukan supaya keluarganya tidak menanggung malu. 

Perlu diketahui, pembuangan mayat bayi perempuan di Kawasan Nusukan, Solo terungkap. Seorang ibu kandung berinsial VJ (20) warga setempat sebagai pelakunya. Penangkapan setelah penyisiran warga sekitar lokasi temuan mayat bayi, Rabu (02/11/2022), malam. Sedangkan mayat ini dibungkus plastik dengan ditemukan di teras rumah kosong. Lokasinya di kawasan Bibis Luhur RT 3 RW 22 Nusukan, Solo. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Wapres Terpilih Gibran Pilih India Untuk Belajar Makan Siang Gratis Efektif