Walikota Solo Gibran Cuti Izin Kampanye Di Jakarta Tangerang

" Cuti mengikuti kampanye di Jakarta dan Tangerang. Beliau baru kali ini cuti pada masa kampanye,” Kepala Bagian Protokol Komunikasi dan Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kota Solo, Herwin Tri Nugroho.


SOLO – Izin cuti masa kampanye dilakukan Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka. Sedangkan ini kali perdana untuk kampanye di Jakarta dan Tangerang.Hal ini disampaikan Kepala Bagian Protokol Komunikasi dan Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kota Solo, Herwin Tri Nugroho.

" Cuti mengikuti kampanye di Jakarta dan Tangerang. Beliau baru kali ini cuti pada masa kampanye,” katanya, Senin (4/11/2024).

Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka.


Dalam hal ini Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana telah mengizinkan calon wakil presiden ini. Berikut juga menunjuk Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa. Dengan begitu menjadi Plh Wali Kota Solo selama Gibran cuti hari ini. 

" Kegiatan walikota diwakili Pak Wakil Walikota, " lanjutnya.

Teguh melaksanakan tugas-tugas harian Gibran seperti membuka dan memberikan pidato sambutan. Sedangkan ini pada acara musyawarah kerja Perkumpulan Organisasi Wanita periode 2018 hingga 2023 hari ini. Berikut juga kegiatan lainnya. Sebelumnya, Gibran lebih memilih bekerja menjadi Wali Kota Solo di pekan pertama masa kampanye Pemilu 2023. Gibran fokus untuk pemilihan Sekda Solo yang baru.

“Pemilihan Sekda baru krusial sekali untuk Pemkot Solo, lebih kami prioritaskan,” kata, Kamis (30/11/2023) pagi.

Baca juga : Gibran Siapkan Kelengkapan Cawapres Dan Cuti Walikota Solo

Kali terakhir Gibran izin cuti melakukan aktivitas di luar tugas Wali Kota Solo di Jakarta, Senin (27/11/2023). Kemudian menghadiri Deklarasi Kampanye Pemilu Damai Tahun 2024 yang diselenggarakan KPU di Jakarta. Selain itu, bersama capres nomor urut dua Prabowo Subianto juga menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) yang digelar Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) di Jakarta, Senin pekan lalu. (Agung Huma)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024