PSSI dan Menpora Pastikan Kesiapan Kota Solo Final PD U-20 Serta Lokasi Sponsor FIFA

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersama Menteri Pemuda Dan Olahraga Zainuddin Amali mengecek lapangan rumput sintetis di Stadion Manahan Solo. Berikut didampingi Walikota, Gibran Rakabuming Raka, Minggu (12/03/2023) pagi.

Tema : Olahraga | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Kita lihat sangat siap, dan Stadion Manahan sangat siap. Sehingga hal-hal kecil yang harus jaga," __Jelas Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia terpilih, Erick Thohir.

SOLO- Penyelanggaran sepak bola Piala Dunia U-20 dipastikan Stasion Manahan Solo sangat siap. Rencana untuk final dan clossing dilaksanakan dilokasi ini. Hal ini disampaikan Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia terpilih, Erick Thohir.

"Kita lihat sangat siap, dan Stadion Manahan sangat siap. Sehingga hal-hal kecil yang harus jaga," jelasnya.

Ia menyebutkan salah satunya mengenai embesembedded marketing atau penempatan produk. Menurutnya, jangan sampai ada sponsor Federation Internationale de Football Association (FIFA) bertabrakan. Dalam hal ini dengan kegiatan yang ada di sekitar stadion, dimana ini harus dijaga dan bukan pekerjaan sulit.

"Jadi, saya juga meminta ada logo BUMN seperti taman BNI, mungkin kita tutup dulu selama penyelanggaraan," lanjut Erick yang juga Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Pihaknya memastikan semua sponsor dari FIFA untuk ditempatkan disitu. Lebih lanjut, tentang perawatan stadion, ia menilai sangat baik. Tinggal merapikan rumput lagi sesuai standar FIFA sehingga semua bisa diatasi. 

"Rencana FIFA akan datang lagi, dari tanggal 21 sampai 27 Maret. Untuk di Solo tanggal di 25 Maret," ujarnya.

Dengan begitu pihaknya mengecek lokasi dari Sumatera Selatan, Bandung, Solo dan dilanjut Bali. Pada kesempatan itu Menteri BUMN Erick Thohir sekaligus Ketua PSSI datang tepat pukul 09.00. Berikut juga Menteri Pemuda dan Olaraga, Zainudin Amali datang disambut Walikota Solo. Menggunakan mobil listrik wisata mengelilingi Stadion Manahan melihat kesiapan infrastruktur.

"Saya pemerintah dan Inasfoc itu, ingin memastikan apa yang sudah dikomitmenkan pemerintah daerah," jelasnya.

Lanjutnya, dalam host city agrement berjalan dengan baik. Disitu ada tanda tangan gubernur, bupati/walikota dalam penyelangaraan ini. Menurutnya, ia menilai Kota Solo dipastikan sebagai tempat final sehingga membuat semangat tersendiri.

"Solo sudah menjalankan dengan baik Host City Agrement," ujarnya didampingi Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Wapres Terpilih Gibran Pilih India Untuk Belajar Makan Siang Gratis Efektif