Wisata Gunung Lawu Bidik Libur Lebaran, The Lawu Bistro MC Tawarkan Penginapan Sensasi Petik Buah Strawbery

Suasana kabut di The Lawu Bistro & Mountain Cottage menjadi sensasi tersendiri bagi pengunjung.

Tema : Wisata | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Untuk lebaran mendatang target sampai 85 kamar," __Jelas pengusaha Katno Hadi, saat ditemui.

SOLO- Kalangan pembisnis mulai mengembangkan peluang dengan berbagai pelayanan. Seperti halnya pengusaha Katno Hadi yang membidik pengunjung wisata menjelang libur lebaran. Ia menyediakan Penginapan yang dinamainya The Lawu Bistro & Mountain Cottage berada di Gondosuli, Karanganyar.

"Untuk lebaran mendatang target sampai 85 kamar," jelasnya saat ditemui.

Pengunjung biasanya telah melakukan reservasi sejak pertengahan Bulan Ramadan mendatang. Ketika memasuki libur lebaran dipastikan kamar telah penuh terisi. Namun, tiap tahun juga dilakukan penambahan supaya para tamu tidak kecewa.

"Kalau melihat trennya, tiap tahun terus mengalami peningkatan," lanjut pria yang juga Ketua Umum Sentra Komunikasi Mitra Polri.

Namun tahun ini targetnya 100 kamar dengan fasilitas yang dimilikinya untuk memanjakan pengunjung. Sebagai owner, beberapa macam konsep juga disuguhkan bagi pengunjung. Mulai dari kamar kontainer, bangunan cottage hingga pesona alam sekitar.

"Pengunjung bisa merasakan sensasi memetik langsung buah strawberry untuk dimakan atau bisa dibuat jus," terangnya.

Lahan miliknya sekitar penginapan disulap menjadi perkebunan buah strawberi. "Saat ini persiapan sudah selesai. Diprediksi, saat libur lebaran nanti bisa panen," ucapnya. Kemudian dirinya berharap, momentum libur lebaran mendatang dapat dinikmati seluruh masyarakat. Apalagi, aturan PPKM tekah dicabut pada pertengahan tahun 2022 lalu oleh pemerintah.

"Untuk libur lebaran mendatang, diharapkan lebih ramai dibandingkan tahun sebelumnya," pungkasnya. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024