PDI P Solo Waspada Diadu Domba Dengan Gibran, Rudy Memilih Persahabatan

" Dilarang bertindak yang merugikan masyarakat, yuk semangat gotong royong fokus memenangkan ganjar mahfud, " - Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo

SOLO - Pengalaman menjadi ketua partai tidak luput dari fitnah telah dirasakan FX Hadi Rudyatmo. Seperti saat ini yang menjadi Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Kota Solo. Seperti dicontohkan aksi topo bisu depan rumah dinas Lodji Gandrung Walikota Solo, Senin (16/10/2023) lalu.

" Gitu aja difitnah kok, saya gak apa apa hanya sekelas ketua DPC, demo tanggal 16 lalu, " ujarnya.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo. (FOTO : Agung Huma)

Ia menegaskan itu bukan dari PDI Perjuangan dan disampaikan juga kepada kadernya supaya tidak perlu aksi demo. Termasuk halnya,
tidak perlu menerima tawaran apapun. Kemudian ia mengajak untuk menciptakan iklim Kota Solo yang aman dan nyaman. 

" Dilarang bertindak yang merugikan masyarakat, yuk semangat gotong royong fokus memenangkan ganjar mahfud, " terangnya.

Ajakan ini telah disampaikan kepada kader-kader PDI P termasuk perihal mewaspadai adu domba. Dalam hal ini berupa spanduk- spanduk, dimana spanduk itu bukan dari PDI Perjuangan. Seperti belakangan ada pemasangan spanduk disinyalir adu domba. 

" Itu bukan dari PDI P, " tegasnya kepada awak media.


Dan itu dibantahnya bukan dari PDI P maupun di Kota Solo. Ia memerintahkan supaya mengambil foto bila menemukan spanduk maupun pemasangannya. Termasuk juga dilepas. Ada maksud dalam isi spanduk yang berkeinginan mengadu domba PDI P dengan Gibran.

" Gitu aja. Tapi, saya tidak bisa diadu domba oleh Mas Gibran. Saya mengutamakan persahabatan, bukan jabatan, " ujarnya. (Agung Huma)



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Wapres Terpilih Gibran Pilih India Untuk Belajar Makan Siang Gratis Efektif