Seluruh Dinas Diturunkan Persiapan PD U-17, Siapkan BST Hingga Perbaikan
Stadion Manahan solo.
Tema : Olahraga | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti
"Sudah ploting pekerjaan untuk seluruh dinas, untuk persiapan," __Jelas Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka, kepada awak media, Selasa (03/10/2023).
SOLO- Persiapan terus dilakukan oleh Pemerintah Kota Solo untuk Piala Dunia U-17. Untuk itu seluruh dinas sudah mendapat ploting pekerjaan dalam event 10 November hingga 2 Desember 2023. Hal ini dikatakan Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka.
"Sudah ploting pekerjaan untuk seluruh dinas, untuk persiapan," jelasnya kepada awak media, Selasa (03/10/2023).
Dengan tugas dinas ini maka diharapkan semua berjalan lancar. Seperti halnya sterilisasi sebelum event berlangsung. Berikutnya, infrastruktur Stadion Manahan masih banyak waktu diperbaiki. Baik itu pagar, lampu dan rumput sekaligus stadion pendukung.
"Tinggal diperbaiki, cukup waktu," jelasnya terkait beberapa perbaikan.
Transportasi telah disiagakan diantara Batik Solo Trans (BST) meskipun ia belum bisa menjelaskan teknisnya. Untuk para pemain dan official di Piala Dunia U-17 diakomodir oleh Kementerian Perhubungan. Tidak menutup kemungkinan mereka langsung menggunakan Carter flight.
"Mendarat di Bandara Adi Soemarmo Solo, Boyolali," jelasnya.
Termasuk kemungkinan menambahkan rute perjalanan Kereta Rel Listrik (KRL). Meskipun begitu koordinasi terlebih dahulu dengan Kereta Api Indonesia. Untuk perawatan stadion dibenarkan Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahannya (Dispora) Kota Solo Rini Kusumandari.
"Kita akan sterilkan, menjelang event nanti sehingga tidak ada kegiatan stadion. Dan FIFA akan mengecek kembali," tandasnya.
Selanjutnya trophy piala dunia U-17 akan didatangkan untuk arak di Car Free Day. Undangan untuk kirab direncanakan oleh 2000 peserta dari perwakilan klub maupun sekolah sepak bola. (*)
Komentar
Posting Komentar