Momentum Hari Disabilitas International, NPC Tasyakuran dan Para Atlet APG Terima Bonus Juara

Kepala Bidang Penghargaan Kemenpora, Ahmad Asani di kantor NPC Indonesia, Sabtu (03/12/2022).

Tema : Olahraga | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Tepat tanggal 3 Desember ini, hari disabilitas internasional. Alhamdulillah para teman atlet menerima bonus," __Terang Kepala Bidang Penghargaan Kementrian Pemuda dan Olahraga, Ahmad Asani.

SOLO- Momentum hari disabilitas internasional dimanfaatkan National Paralimpic Comitte Indonesia tasyakuran. Sekaligus para atlet yang juara Asian Para Games di Kota Solo menerima bonus dari Pemerintah Indonesia. Hal ini dikatakan Kepala Bidang Penghargaan Kementrian Pemuda dan Olahraga, Ahmad Asani.

"Tepat tanggal 3 Desember ini, hari disabilitas internasional. Alhamdulillah para teman atlet menerima bonus," terangnya.

Bonus diberikan di kantor NPC, Solo ini kelanjutan pemberian oleh Presiden, Joko Widodo tanggal 28 Oktober 2022. Semua atlit yang memperoleh ada 350 orang, dimana 80 orang telah menerima simbolis dari presiden. Dengan demikian sisanya diselesaikan pada sabtu, (03/12/2022).

"Hari ini harus selesai diberikan semua," jelasnya disela-sela tasyakuran, Sabtu (03/12/2022).

Para atlet disabilitas terima bonus di kantor NPC Indonesia, Kota Solo.

Secara rinci ia menyebutkan bonus diberikan kepada atlit, pelatih dan asisten pelatih. Sedangkan bonus atlet bervariasi sesuai medali yang diperoleh dari emas, perak, perunggu. Total bonus atlet sebesar Rp 252,7 milyar, pelatih sebesar Rp 51,651 milyar, dimana total keseluruhannya lebih dari Rp 304,357 milyar.

"Bonus sebesar itu langsung ke tangan atlet dan pelatih. Dan siapkan ATM untuk bisa diambil," tandasnya.

Pada kesempatan yang sama Ketua Umum NPC Indonesia, Senny Marbun mengatakan terkait tasyakuran. Ide tasyakuran sederhana ini memang mendadak setelah teringat hari disabilitas yang jatuh hari ini. Ini sebagai bentuk menghargai dari para atlet disabilitas sekaligus terimakasih dari Presiden Joko Widodo.

"Sudah cair bonusnya dan dibagikan semua, tinggal tanda tangan serah terima para atlet dan pelatih, " terangnya. 

Pada kesemlatan itu tasyakuran ini dengan doa bersama serta makan bersama. Hal ini sembari menunggu giliran pencairan bonus. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024