Anak dan Ibu Naik Mobil Laka Tunggal Terbalik di Jurang Ngargoyoso

Kecelakaan tunggal di jalan Ngargoyoso, Kamis (19/05/2022).

Tema : Peristiwa | Penulis : Agung Huma | Foto : Dokumen Istimewa | Pengunggah : Elisa Siti

"Mobil ini disaat jalanan turunan dan menikung saat melintas dini hari tadi," __Ungkap Kasat Lantas AKP Yulianto, Kamis (19/05/2022).

KARANGANYAR- Kecelakaan tunggal terjadi di jalan kawasan Klodron Rt 03 Rw 01 Puntukrejo Ngargoyoso Karanganyar. Sebuah mobil terbalik setelah masuk jurang sedalam 10 meter ditumpangi anak dan ibu. Hal ini disampaikan Kasat Lantas AKP Yulianto.

"Mobil ini disaat jalanan turunan dan menikung saat melintas dini hari tadi," ungkapnya, Kamis (19/05/2022).

Selanjutnya mobil jenis Daihatsu Espass bernopol B-2866-LO ini berjalan dari arah timur. Saat itu dari arah wilayah Ngargoyoso menuju ke arah barat atau Karangpandan. Sesampai lokasi jalan menikung membuat pengemudi bernama Ari Wibowo (38) kehilangan kendali.

"Roda keluar dari aspal, karena pengemudi tidak bisa menguasai kendaraannya dan masuk pekarangan milik warga," tandasnya.

Dari kejadian itu mobil ditumpangi warga Puntuk RT 01/02, Puntukrejo, Ngargoyoso, Karanganyar terbalik. Sedangkan salah satu penumpang bernama Parmi (68) asal yang sama mengalami luka pada bagian tangan. Kemudian di rawat di RS Karima utama Kartasura untuk penanganan tulang. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Belasan Dukuh di Wilayah Boyolali Lereng Merapi Diguyur Abu Erupsi Merapi

Dua Terdakwa Kasus Kekerasan Peserta Diksar Menwa UNS Divonis 2 Tahun Karena Lalai Bukan Penganiayaan

Walikota Solo Gibran Bersama Anak Istri Shalat Ied, Sebut Momentum Tokoh Partai Bertemu Usai Kontestasi