Bantuan Sosial Renovasi Hingga Pelatihan Meringankan Pondok Terdampak BBM, Perusahaan Ini Bekal Kemandirian

Serah terima dokumen kerjasama dalam kegiatan “Peningkatan Kualitas Panti Asuhan” di Pondok Pesantren Yatim Hajjah Pattisa, Jum'at (16/09/2022) malam.

Tema : Sosial | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Dalam hal ini anak panti asuhan. Dan ini adalah tanggung jawab kita semua untuk memastikan anak asuh dapat hidup dengan kualitas yang baik," __Ujar Vice Program Director Bakti Sosial Djarum Foundation, Achmad Budiharto, Jum'at (16/09/2022) malam.

SOLO- Peningkatan kualitas pantu asuhan menjadi perhatian para perusahaan. Seperti halnya program dari Djarum Sumbangsih Sosial berada ditengah dinamika perekonomian dan sosial. Dalam hal ini Vice Program Director Bakti Sosial Djarum Foundation, Achmad Budiharto mengatakan adanya peningkatan kesehjateraan.

"Dalam hal ini anak panti asuhan. Dan ini adalah tanggung jawab kita semua untuk memastikan anak asuh dapat hidup dengan kualitas yang baik," ujarnya, Jum'at (16/09/2022) malam.

Apalagi kondisi saat ini maka pihaknya memberi bantuan untuk pondok pesantren dan panti asuhan di Solo dan kabupaten. Ia menyebut Pondok Pesantren Yatim Hajjah Pattisah dan kepada Panti Asuhan Anak Seribu Pulau. Bantuan ini berupa merenovasi tempat tinggal dan memberikan berbagai pembekalan baik dari sisi hard skill dan soft skil.

"Mereka ini akan menjadi anak anak penerus bangsa berkualitas punya daya saing dan mandiri. Serta berbekal, hidup sehat serta mendapatkan situasi lingkungan pendidikan yang sehat," ujarnya.

Serah terima MOU antara Vice Program Director Bakti Sosial Djarum Foundation, Achmad Budiharto dan Hasyim selaku Ketua Yayasan Pondok Pesantren Yatim Hajjah Pattisa, Jum'at (16/09/2022).

Salah satu pimpinan pondok, Hasyim sebagai Ketua Yayasan Pondok Pesantren Yatim Hajjah Pattisah menuturkan bantuan tersebut. Ini membantu ketika kondisi masa pandemi hingga kenaikan Bahan Bakar Minyak. Dengan begitu pondok nyaman untuk belajar santri.

"Hadirnya bantuan ini meringankan beban ketika berdampak kenaikan BBM bagi pondok kami," ujarnya.

Penanggungjawab Panti Asuhan Anak Seribu Pulau, Umbu Herman mengapresiasi bantuan ini. Panti ini menjadi rumah bagi 21 anak dengan bentang usia 8 - 21 tahun yang datang dari Solo, Riau, Nias hingga Papua. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024