Keluhan Pengunjung Sekaten, Ditindaklanjuti Polresta Solo, Pengelola Parkiran Ganti Rugi Kendaraan dan Helm Hilang

Seorang pengunjung saat ditanya Wakapolresta Solo AKBP Gatot Yulianto terkait keamanan Sekaten, Rabu (21/09/2022) malam.

Tema : Budaya | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Hal ini telah disampaikan juga dalam rapat beberapa kepala dinas, event organizer, dan pihak keraton," __Tandas Wakil Kapolresta Solo, AKBP Gatot Yulianto, Kamis (22/09/2022).

SOLO- Berbagai macam aduan para pengunjung Pasar Malam Sekaten diterima Polresta Solo. Dari masalah pungutan parkir, pengamen, lalu lintas hingga pencurian. Hal ini dikatakan Wakil Kapolresta Solo, AKBP Gatot Yulianto, Kamis (22/09/2022).

"Hal ini telah disampaikan juga dalam rapat beberapa kepala dinas, event organizer, dan pihak keraton," tandasnya.

Setelah itu pihaknya memastikan keluhan tersebut dilokasi, Rabu (21/09/2022) malam. Seperti tarif parkiran sesuai tarif yakni Rp 3.000 bagi sepeda motor. Selanjutnya tarif bagi mobil sebesar Rp 5.000. 

Petugas parkir mendapatkan sosialisasi keputusan mahkamah agung terkait tanggung jawab parkiran.

"Keluhan masyarakat tarifnya sampai 10 ribu per mobil. Namun kami cek, sesuai tarif," terangnya.

Petugas parkir bertanggung jawab menangganti rugi bagi kendaraan dan helm yang hilang. Hal sesuai nilai maupun jenis barang yang hilang tersebut. Ini telah diatur Putusan Mahkamah Agung No. 2078/K/Pdt/2009. 

"Ini kami tekankan pada pengelola parkiran, maka jangan sembarang menjaga keamanan," ujarnya.

Salah satu pedagang menceritakan tentang pengamen yang tidak memaksa kepada Wakapolresta Solo AKBP Gatot Yulianto.

Selanjutnya para pedagang tidak ada keluhan terkait pengamen yang memaksa dan pengunjung. Begitu juga sampah tidak ada penumpukan meskipun ada sampah terlihat dinilai wajar. Kondisinya telah kembali bersih bila acara selesai.

"Kita juga menekankan pemilik wahana permainan untuk memastikan aman dan mementingkan keselamatan," ujarnya.

Wahana permainan diminta Wakapolresta Solo AKBP Gatot Yulianto mementingkan keselamatan pengunjung.

Kemudian lalu lintas lancar sekitar acara Sekaten di Alun Alun Utara Karaton Surakarta. Pengamanan dilakulakan dibagi beberapa titik dengan menempatkan petugas. Secara rinci ada 100 personil dan ada penambahan 50 personil untuk weekend atau hari libur.

"Khusus malam minggu kita turunkan personil gabungan dari instansi terkait, polri dan tni ," ujarnya. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Wapres Terpilih Gibran Pilih India Untuk Belajar Makan Siang Gratis Efektif