Ribuan Masyarakat Awali CFD Colomadu Melintasi Antar Kabupaten Kota, Bupati : Ini Spektakuler
Bupati Karanganyar Yuliatmono bersama forkopimda menikmati Car Free Day di Jalan Adi Sucipto, Colomadu Karanganyar, Minggu (25/09/2022).
"Saya lihat ini adalah CFD yang paling spektakuler, karena kita semua menyumbang oksigen terbanyak," __Terang Bupati Karanganyar Juliatmono, saat sambutan.
KARANGANYAR- Ribuan masyarakat memadati Jalan Adi Sucipto, Colomadu, Karanganganyar, Minggu (25/09/2022). Mereka ini menikmati Car Free Day (CFD) pertama kalinya di kawasan tersebut. Dengan aktivitas baru ini, Bupati Karanganyar Juliatmono mengatakan CFD yang spektakuler.
"Saya lihat ini adalah CFD yang paling spektakuler, karena kita semua menyumbang oksigen terbanyak," terangnya saat sambutan.
Ditambah, paling bersih karena selama tiga jam tidak ada polusi udara. Selain itu, kegiatan CFD yang ada di wilayah Eks-Karesidenan Surakarta. Karena melibatkan masyarakat dari wilayah lain seperti Boyolali, Solo dan Sukoharjo.
"Tidak hanya dari masyarakat Colomadu tapi wilayah kabupaten sekitar dan Kota Solo," jelasnya.
Pemotongan pita oleh Bupati Karanganyar Yuliatmono menandai dibukanya Car Free Day di Jalan Adi Sucipto.
Pihaknya berharap kepada masyarakat agar terus bisa menjaga dan meramaikan kegiatan CFD Colomadu. Selama ini ditunggu-tunggu oleh warga Colomadu. Dalam kesempatan itu, dia menjanjikan setiap Minggu pihaknya akan memberikan suport atas kegiatan CFD.
"Tolong setiap minggu itu harus ada pertunjukan seni tradisional yang ditunjukkan dari Colomadu. Akan saya bantu nanti tiap Minggunya," ucapnya.
Dalam pantauan proses pembukaan kegiatan CFD sendiri dilakukan langsung oleh Bupati Karanganyar Juliyatmono. Selain itu dengan didampingi oleh sejumlah kepala dinas dan jajaran dari Forkopimca Colomadu. Lokasi berada di jalan Adi Sucipto ini merupakan jalan Nasional berada di antara tiga wilayah. Masyarakat memadati mulai dari perempatan Colomadu, hingga simpang tiga Hotel Alana, Colomadu, Karanganyar. (*)
Komentar
Posting Komentar