Hari Jadi Kota Solo, Walikota Solo Absen Hadiri Upacara Karena Putri Bungsunya Sakit

Upacara Hari Jadi Kota Solo Ke 277 tanpa kehadiran Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka Di Balaikota Solo, Kamis (17/2/2022).

Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma

SOLO- Upacara dengan pakaian adat jawa digelar di halaman Balaikota memperingati Hari Jadi Kota Solo ke 277. Dalam kesempatan ini Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka tidak menghadirinya karena putri bungsunya sakit. Hal ini diungkapkan Wakil Walikota Solo Jawa Tengah, Teguh Prakosa, Kamis (17/2/2022).

"Ini kejadian yang tidak pernah kita duga sebelumnya. Tadi malam saya ditelepon beliau, bilang tolong Pak Wakil untuk memimpin jalannya upacara," jelasnya.

Ia meminta doa kepada semua yang ikut di upacara supaya putri La Lembah Manah sakit. Keberadaan anak kedua Gibran ini mendapat perawatan di rumah sakit. Meskipun begitu Teguh tidak menyebutkan rumah sakit dan jenis sakit putri bungsu Gibran ini.

"Hanya mengatakan sementara ini akan konsentrasi ke putrinya dulu," katanya.

Teguh sendiri mendapat kabar langsung dari Walikota Solo setelah ditelpun semalam. Selain menyampaikan kondisi anaknya, Gibran juga meminta kepadanya memimpin upacara. Sekaligus memastikan absen tugas sebagai walikota hingga Jumat.
 
"Tadi di akhir sambutan, saya juga mengajak teman-teman untuk berdoa semoga putri Mas Wali Kota segera kembali ke keluarganya," jelasnya lagi.

Dalam kesempatan ini, Teguh menyampaikan terkait hari jadi Kota Solo. Setiap kali diperingati maka beberapa inovasi disajikan untuk pelayanan masyarakat lebih dekat. Ia menyebutkan diantaranya pepustakaan keliling menggunakan kendaraan bemo, drive tru KTP, dan aplikasi pelayanan tugas ASN.

Secara terpisah digelar juga acara meryakan hari jadi Kota Solo seperti festival jenang dan kirab budaya boyong kedaton. Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Solo, Ahyani mengatakan meskipun Gibran absen hingga Jumat besok tetapi wali kota tetap memantau tugas-tugasnya dari kediamannya.

"Beliau tetap memantau dari kediamannya, tugas-tugas beliau didiskusikan yang bisa dilaksanakan oleh saya, Pak Wakil atau ke yang lain," ujarnya.

Ahyani juga mengungkapkan kondisi adik Jan Ethes tersebut sudah mulai agak rewel sejak beberapa hari yang lalu. Sedangkan saat ini , La Lembah kemungkinan membutuhkan perhatian serius dari kedua orangtuanya. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Wapres Terpilih Gibran Pilih India Untuk Belajar Makan Siang Gratis Efektif