Warung Sajikan Menu Bervariasi Gratis, Ratusan Warga Rela Mengantri
Antrian warga mendapatkan sajian menu gratis di Warung Sedekah Duafa di Jalan Menteri Supeno, Jumat (07/10/2022).
"Ini gratis, menurut saya sangat membantu sebagai driver. Apalagi saat sulit mendapat orderan," __Terang pria asal Manahan Solo, salah satu pengunjung bernama Didit Hardianto, pengemudi ojek online.
SOLO- Ratusan warga mengantri di sebuah warung di Jalan Menteri Supeno, Jum'at (07/11/2022). Mereka menikmati menu lengkap yang disajikan dengan duduk di bangku yang disediakan. Salah satu pengunjung bernama Didit Hardianto, pengemudi ojek online mengaku senang.
"Ini gratis, menurut saya sangat membantu sebagai driver. Apalagi saat sulit mendapat orderan," terangnya pria asal Manahan Solo.
Ia sendiri dapat kabar dari rekan driver yang mangkal saat itu. Ini menjadi effesien untuk pengeluarannya ketika bekerja. Dalam kesempatan itu, Nanik Iqbal sebagai pengelola warung bernama Warung Sedekah Dhuafa mengaku kegiatan ini sudah sebulan.
"Kalau saat ini, bisa mencapai 1.000 porsi makanan yang dibagikan," tandasnya.
Driver ojek online menikmati menu soto sajian warung tersebut.
Menu bervariasi disajikan tiap hari di warung tersebut serta lauk lengkap. Dari pukul 08.00 hingga 16.00 WIB dibuka serta setiap minggu libur. Lantas ia dibantu
12 orang yang bertugas sebagai tukang masak, pencuci piring, tukang saji dan pengatur antrian.
"Jika nantinya masih ada sisa makanan, akan diberikan kepada mereka yang membutuhkan. Namun, biasanya sudah habis," ujarnya.
Menurutnya, masyarakat yang tidak mampu mendatangi tempat tersebut. Mulai dari juru parkir, pengayuh becak, ojek online (ojol) dan masih banyak yang lain. Tak hanya makanan, pihaknya juga terkadang membagikan sayuran dari para donatur kepada masyarakat.
"Intinya, kegiatan ini bertujuan positif. Monggo siapa saja yang ingin bergabung kami terbuka," katanya.
Masyarakat menikmati di meja bersama menu makanan sajian warung secara gratis.
Kegiatan ini diinisiasi oleh PT SHA Solo, dibawah kepemimpinan Aryo Hidayat Adiseno. Dan ini sudah berjalan sekitar sebulan terakhir. Setidaknya hal senada Direktur Keuangan PT SHA, Ibnu Hasan Sulistyo.
"Kebetulan hari ini Jumat berkah, semoga sajian ini bisa membantu bagi masyarakat. Dan sebagai sarana berkumpul," tegasnya. (*)
Komentar
Posting Komentar