Hendak Mencari Ikan Dam Pengkol, Seorang Warga Tewas Terpeleset

Aliran dam colo, Pengkol Sukoharjo beberapa waktu lalu.

Tema : Peristiwa | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Diduga terpeleset di lereng tanggul saluran irigasi dam colo barat," __Tandas Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Minggu (16/10/2022), kepada awak media.

SUKOHARJO- Seorang pria bernama Supardi (52) ditemukan meninggal dunia, Minggu (16/10/2022) pagi. Diduga setelah terpeleset di kawasan Dam Colo, Pengkol, Sukoharjo ketika hendak mencari ikan. Sedangkan kejadian ini dibenarkan Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Minggu (16/10/2022).

"Diduga terpeleset di lereng tanggul saluran irigasi dam colo barat," tandasnya kepada awak media.

Dari keterangan saksi-saksi kalau korban berencana melanjutkan cari ikan. Kemudian turun ke saluran melewati lereng tanggul beton ketika air surut. Padahal tanggul itu biasa terendam air sehingga licin.

"Korban terpeleset dan terpelanting kebawah," jelasnya saat dikonfirmasi.

Saksi tak lain adalah warga sekitar lokasi yang melakukan mencari ikan, langsung menolong. Kondisi korban masuk ke air yang kedalamannya 50 cm. Lantas tim SAR yang berjaga di lokasi juga melakulan pertolongan dengan evakuasi korban. Sekaligus dilarikan ke rumah sakit Ir Soekarno, Sukoharjo.

"Namun dari keterangan rumah sakit, telah meninggal dunia," terangnya.

Korban yang juga petugas pengawas sungai ini sejak pagi telah membawa pulang ikan. Bahkan pamitan kembali mencari ikan dialiran dam colo yang sedang dilakukan penutupan saluran induk. (*) 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Belasan Dukuh di Wilayah Boyolali Lereng Merapi Diguyur Abu Erupsi Merapi

Dua Terdakwa Kasus Kekerasan Peserta Diksar Menwa UNS Divonis 2 Tahun Karena Lalai Bukan Penganiayaan

Walikota Solo Gibran Bersama Anak Istri Shalat Ied, Sebut Momentum Tokoh Partai Bertemu Usai Kontestasi