Tiang Roboh Ditabrak Truk, Jalan Kawasan Dawung Dialihkan Untuk Evakuasi

Tiang listrik di Jalan Yos Sudarso, Serengan dievakuasi petugas PLN.

Tema : Kecelakaan | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti

"Itu kejadian tadi malam. Akibatnya daerah Dawung mati listrik," __Terang Camat Serengan Agung Wijayanto, saat dikonfirmasi, Kamis (20/10/2022).

SOLO- Truk tabrak tiang listrik di Jalan Yos Sudarso. Akibatnya, tiang patah dan kawasan Dawung lampu mati. Kejadian ini dikatakan Camat Serengan Agung Wijayanto, saat dikonfirmasi.

"Itu kejadian tadi malam. Akibatnya daerah Dawung mati listrik," terangnya, Kamis (20/10/2022).

Jalan kawasan tersebut padat kendaraan karena proses pemindahan tiang. Seperti hal yang sama dikatakan Kabid Lalulintas Dishub Solo, Ari Wibowo. Dan penutupan jalan dilakukan sekira pukul 05.30 WIB dengan menurunkan petugas.

"Ini traffic light juga mati, kita sudah kerahkan petugas disana," katanya saat konfirmasi.

Arus kendaraan dari selatan (Sukoharjo) menuju ke utara (Solo) dialihkan ke jalan Kapten Pattimura. Pengalihan dilakukan hingga perbaikan tiang listrik selesai.Traffic light dinyalakan sementara menggunakan aki.

"Ini PLN sedang melakukan perbaikan. Untuk jalan kalau sudah clear kita buka," terangnya. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024