Bermodal Kardus Bertuliskan Buat Beli Bensin, Dua Anak Punk Diajak Sparta Ke Mako

" Melalui call center, bahwa di Indomart Kadipiro ada dua orang anak punk yang meminta - minta uang kepada pengunjung Indomart,"  - Kepala Satuan Samapta Polresta Solo, Komisaris Polisi Arfian Riski Dwi Wibowo.

SOLO - Nekat dua pemuda mengaku anak punk meminta uang ke pengunjung ritel di Kadipiro, Solo. Mereka diamankan oleh Tim Sparta Samapta Kepolisian Resort Kota ( Polresta) Solo. Hal ini dikatakan Kepala Satuan Samapta Polresta Solo, Komisaris Polisi Arfian Riski Dwi Wibowo.

" Melalui call center, bahwa di Indomart Kadipiro ada dua orang anak punk yang meminta - minta uang kepada pengunjung Indomart," ucapnya.

Dua anak punk meminta dengan membawa kardus saat diamankan Tim Sparta Polresta Solo, Minggu (10/03/2024) malam. (Istimewa)

Hasil dari mendatangi lokasi kalau mereka meminta dengan membawa kardus. Untuk menaruh simpati kardus tersebut bertuliskan Buat Beli Bensin. Ada dugaan mereka juga memaksa untuk minta uang yang besarnya hanya recehan.

" Alasan untuk membeli bensin dan makan, " lanjutnya saat dikonfirmasi.

Baca juga : Asyik Bang, Trio Ini Sedot Sabu Digrebek Sparta Di Kamar

Kemudian dilakukan penggeledahan ditemukan 1 botol miras jenis Ciu dan sejumlah uang koin senilai Rp. 4.500. Diketahuinya mereka ini pemuda berinisial AAK (25) warga Bandung Jawa Barat. Termasuk satu diantaranya FBY (21) warga Surabaya Jawa Timur.

" Karena ada unsur meminta dengan memaksa termasuk street crime (kejahatan jalanan) sehingga kedua anak punk tersebut beserta barang bukti kita bawa ke mako Polresta Solo untuk di tindak lanjuti dan di lakukan pembinaan," pungkasnya. (Agung Huma)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024