Tawuran Sarung Dibubarkan, Seorang Remaja Diamankan

" Membawa sarung dan sajam melintasi pemukiman warga," Kepala Kepolisian Resort Kota Solo, Komisaris Besar Polisi Iwan Saktiadi.

SOLO,  - Fenomena perang sarung beberapa kali ditemui di Kota Solo dan diamankan Polresta Solo. Muncul kembali di Kampung Nayu, Nusukan, Banjarsari, Minggu dini hari (24/03/2024). Hal ini dibenarkan oleh Kepala Kepolisian Resort Kota Solo, Komisaris Besar Polisi Iwan Saktiadi.

" Membawa sarung dan sajam melintasi pemukiman warga, terangnya saat dikonfirmasi.

Kepolisian saat mengamankan lokasi tawuran sarung. (Istimewa)

Mereka ini sekelompok remaja yang diduga bernama KAB39 dengan mengendarai 7 motor. Namun sesampai di kampung tersebut terjadi bentrok oleh kelompok warga kampung tersebut. Ada dugaan terjadi selisih paham sehingga melakukan tindakan tersebut.

" Namun saat kami datang karena laporan warga, semuanya kabur, " lanjutnya.

Baca juga : Puluhan Remaja Diamankan Polresta Solo Usai Perang Sarung

Satu remaja dari mereka berhasil diamankan oleh anggota Polresta. Dia inisial MRP (19) warga Bibis Waru Nusukan yang datang bersama temannya. Disita pelaku ini berupa 1 buah slayer warna hitam,  1 buah ikat pinggang dan 1 buah handphone.

"Selanjutnya pelaku dan barang bukti yang berhasil diamankan, dibawa ke Polresta Surakarta untuk didata dan dilakukan proses sesuai prosedur," pungkas kapolresta. (Agung Huma)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024