PSS Versus Persita Di Solo Diperkirakan Estimasi Penonton 5000 Orang

" Karena pertimbangannya, pertama mainnya siang, dan yang kedua jam kerja, "- Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi.

SOLO, - Pertandingan pekan ke -26 Liga 1 2023/2024 antara PSS Sleman dan Persita Tangerang di gelar Stadion Manahan Solo. Untuk pengamanan disampaikan Kepala Kepolisian Resort Kota (Polresta) Solo, Komisaris Besar Polisi Iwan Saktiadi. Dari estimasi penonton, Iwan mengatakan ada 5000 penonton.

"Karena pertimbangannya, pertama mainnya siang, dan yang kedua jam kerja, " terangnya.



Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi. (Foto : Agung Huma)

Dengan estimasi jumlah itu, panitia menyiapkan tribun timur stadion. Untuk keperluan pengamanan mala mengestimasi jumlah personel gabungan TNI Polri yang diterjunkan. Dalam laga itu, disebutkannya sekira 500 personel.

" Dengan estimasi suporter dari Sleman itu, kita siapkan sekitar 500 personel keamanan," jelasnya.

Jumlah personel itu akan ditambah dengan steward, yang berjaga di ring 1 stadion. Tentang pergerakan suporter Solo sendiri, lanjut Iwan, siap menyambut suporter PSS Sleman. Meskipun kesebelasan dari Sleman te menjadi tim musafir karena stadion Maguwoharjo tengah direnovasi.

"Tidak ada masalah. Solo sebagai tuan rumah welcome. Sudah ada koordinasi, mereka siap menerima dengan baik, suporter yang ada di Manahan," ucapnya.

Iwan belum mengetahui PSS akan laga kandang di Stadion Manahan beberapa lamanya.

Baca juga : Pengamanan Piala Dunia U-17 Di Solo Bersamaan Tahapan Pilpres, Awasi Atribut Negara Berkonflik

Laga PSS Slemen melawan Persita Tangerang pada pekan dihelat pada Selasa (27/2/2024) pukul 15.00 WIB.Tim berjuluk Super Elang Jawa itu, menyisakan lima pertandingan di kandang hingga akhir musim ini. Yakni melawan Persita Tangerang, Borneo FC Samarinda, Arema FC, Dewa United FC, dan Persib Bandung. (Agung Huma)

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024