Jumlah Positif Corona Bertambah, Siswa SMA Warga Menjalani Isolasi di Asrama Haji Donohudan


Semprotan disenfektan dilakukan petugas sekolah di salah satu ruangan kelas SMA Warga, Kota Solo.

Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma

SOLO- Jumlah yang dinyatakan positif covid 19 di SMA Warga, Kota Solo kembali bertambah. Dari total terkonfirmasi sebanyak 25 orang diketahui 3 siswa menjalani isolasi Asrama Haji Donohudan Ngemplak Boyolali. Hal ini dikatakan Kepala Sekolah SMA Warga, Kota Solo Purwoto, Sabtu (29/1/2022).

"Ada empat tambahan siswa," terangnya saat dikonfirmasi.

Penambahan ini dari 120 orang setelah dilakukan tes pcr atau tes usap jumat kemarin. Dari hasil tes dilakukan Dinas Kesehatan Kota Solo ada 4 siswa yang dinyatakan positif COVID 19. Dengan begitu jumlah total 25 orang dari siswa, karyawan, guru.

"Ada 18 siswa, 4 guru dan 1 karyawan," rincinya.

Kemudian ketiga siswa yang menjalani diisolasi di donohudan dari kelas 11. Mereka dikirim ke sana sesuai dengan SOP dari Dinas Kesehatan. Siswa yang diisolasi ini dihubungi oleh pihak Dinas Kesehatan Kota Solo untuk melakukan isolasi.

"Ada yang dihubungi untuk ke Donohudan, ada yang dihubungi untuk isolasi mandiri," kata dia.

Sementara itu, keadaan salah seorang guru yang pertama dinyatakan positif corona disertai gejala sudah membaik. Awalnya berada di ruang isolasi rumah sakit tapi sudah pindah bangsal karena dinyatakan negatif.

Satu siswi yang pertama kali positif juga sudah dinyatakan negatif. Mereka yang dinyatakan negatif akan melakukan tes usap ulang pada, Rabu (1/2/2022) mendatang. sejumlah 345 orang telah menjalani tracing kasus dengan ikut melakukan tes usap. (*)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persis Solo Menang Dari Rans, Empat Kali Berturut-turut Berpeluang Menuju Empat Besar

PDI P Solo Cari Cawali Buka Penjaringan Untuk Umum Dan Berharap Tidak Jalan Pintas

Startegi Khusus Gibran Menarik Suara Pemilih Pilpres 2024