Maraknya Asosasi Pengacara dan Menghadapi Tahun Politik, Peradi Solo Siapkan Profesionalisme dengan Single Bar
Rapat Anggota Cabang (RAC) Peradi Solo dengan Tema Menuju Single Bar Untuk Profesionalisme Advokat.
Tema : hukum | Penulis : Agung Huma | Foto : Agung Huma | Pengunggah : Elisa Siti
"Jadi hari ini, banyak anggota advocat dan asosiasi. Dan ini terkadang masyarakat juga bingung, ketika ingin pendampingan hukum," __Tandas Ketua Panitia RAC Peradi, Imron Supomo, Sabtu (26/3/2022).
SOLO- Melatarbelakangi maraknya asosiasi advokat maka Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Kota Solo bersikap. Asosiasi ini merapatkan anggota untuk menjaga soliditas dengan Rapat Anggota Cabang (RAC) Peradi Solo. Hal ini disampaikan Ketua Panitia RAC Peradi, Imron Supomo, Sabtu (26/3/2022).
"Jadi hari ini, banyak anggota advocat dan asosiasi. Dan ini terkadang masyarakat juga bingung, ketika ingin pendampingan hukum," tandasnya.
Dengan rapat ini maka menjadikan satu visi dan misi para anggota dengan salah satu programnya yakni single bar. Ditambah juga untuk memperkokoh eksistensi asosiasi. Kemudian program ini, artinya lebih bertanggung jawab dalam menangani sebuah perkara.
"Termasuk pendampingi hukum kepada masyarakat," jelasnya disela sela acara rapat di salah satu hotel kawasan Banjasari.
Apalagi ketika tahun politik saat ini yang dinilai banyak bersinggungan dengan hukum. Masyarakat ini dalam hal itu membutuhkan nantinya. Makanya, profesionalisme juga tanggung jawab sebuah advocad ini diharapkan bisa lebih meningkat. Termasuk kajian dan litbang disiapkan untuk kebijakan publik.
"Untuk hal itu, adanya pembinaan organisasi sendiri, kita harapkan advocat ini lebih profesional," tandasnya.
Permasalahan kode etik juga menjadi perhatian dalam rapat ini meskipun belum ditemukan ada pelanggaran profesi. Jelasnya profesi dan asosiasi ini maka sangsi kode etik juga lebih tegas dijatuhkan. Dengan maraknya asosiasi maupun anggota advocat maka ketua asosiasi akan sulit menentukan kebijakan. (*)
Komentar
Posting Komentar